1. 2.

03 April 2011

Persiapan PON Riau

Tahun Ini, Pemkab Bangun Stadion Futsal Rp 65 M

INHIL- Setelah Kabupaten Inhil ditetapkan untuk menggelar cabang olahraga Futsal pada PON XVIII tahun 2012 di Riau, Pemkab Inhil berencana mulai membangun stadion Futsal di Kota Tembilahan pada tahun 2011 ini dengan lokasi di belakang stadion sepakbola Sungai Beringin. Bahkan, untuk merealisasikan pembangunan stadion cabang olahraga yang mulai populer di Indonesia ini, Pemkab Inhil menganggarkan dana sekitar Rp 65 miliar yang berasal dari APBD Inhil, Provinsi dan APBN.

“Setelah adanya penetapan Inhil sebagai penyelenggara cabang Futsal pada PON tahun 2012, mulai tahun 2011 nanti kita akan bangun stadion Futsal di Tembilahan dengan anggaran Rp 65 miliar. Tapi untuk tahun 2011 ini APBD kita yang digunakan untuk pembangunan hanya Rp 4 miliar, sisanya dari Provonsi dan juga diusahakan dana dari pusat,” kata Kepala Bappeda Inhil, Fauzar MP kepada wartawan, Kamis (31/3).

Saat pembukaan Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah (Musrenbang) Inhil Senin lalu, rencana pembangunan stadion Futsal itu juga dipresentasikan Kepala Dinas Pariwisata dan Olahraga, Muchtar T. Dalam paparannya, Muchtar T menjelaskan, pembangunan stadion Futsal yang telah ditetapkan lokasinya di belakang lapangan sepakbola Sungai Beringin itu cukup megah, sesuai standard nasional.

“Stadion ini nantinya bukan hanya untuk lapangan Futsal, tapi bisa juga dimanfaatkan untuk cabang olahraga lainnya, seperti bola voli dan basket. Tapi focus kita membangun stadion ini untuk persiapan sebagai tuan rumah pada PON tahun 2012 nanti di Riau,” kata Ketua Umum Persih ini.

Selain rencana pembangunan venue Futsal untuk PON tahun 2012 mendatang, lanjut Muchtar, tahun 2011 ini Pemkab Inhil juga mempersiapkan diri sebagai tuan rumah pada Porda Provinsi Riau pada bulan Oktober nanti. Dimana saat ini, sedang dilakukan sejumlah perbaikan-perbaikan sarana olahraga dan persiapan atlit-atlit yang mengikuti pertandingan nantinya.

“Ada sekitar 16 cabang olahraga yang akan dipertandingan pada Porda nanti. Sebagai tuan rumah kita terus berbenah untuk mempersiapkan diri menggelar iven empat tahunan ini. Selain sukses sebagai tuan rumah, kita juga memiliki motto agar sukses prestasi dan sukses promosi daerah,” pungkasnya. (Maria)

Staff Redaksi

Hendrik S (Polda Metro Jaya) (Jaksel) Robin S (Jaktim) Ramdani BE (Jakpus) (Jakut) Biro Bekasi :Sepmi R (Kabiro) , Joni Sitanggang, Binton Juntak, Mustofa, Ringan Simbolon, Haerudin, Herman Sitanggang, Mulayadi TH, Togar S, Banjarnahor, Syafi'i M, Biro Kab.Bogor :(Kabiro) Depok : Radot S, (Kabiro), Karawang : Ade Junaidi (Kabiro), Rihas Purnama YM, Edi Askam, Mustamir, Otong, Wawan, Junaedi, Sopyan Junior, Mumuh MuhamadMursid. Perwkln Jabar: Idris C.Pasaribu (Ka Prwkl), Ungkap M, Deni Ridwan, Parasman. Biro Cimahi : Martunas S. Prwkln Lampung : (Ka.Prwkln) Kab Tanggamus : (Ka.Prwkl), Biro Tanjabbar :Hasbullah, Biro Kab/Kota Siantar : Buhardo Siahaan.Sulselbar : Fadly Syarif