KABUPATEN MUARO JAMBI - Warga masyarakat petani kebun sawit Pinang Tinggi Kabupaten Muaro Jambi mengeluh kondisi jalan produksi kebun sawit rusak parah. Acara simulasi pengamanan aset PTP VI Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi dihadiri Pemerintah Daerah H. Burhanuddin Mahir, SH, Gubernur, Polda Jambi.
Bupati Burhanuddin Mahir berdialog dengan warga masyarakat petani kebun sawit PTP VI Pinang Tinggi. Bupati Mahir menanyakan keluhan warga masyarakat petani kebun kelapa buah sawit saat ini. Saman (45) salah satu warga masyarakat petani kebun buah kelapa sawit Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi menyampaikan warga masyarakat petani kebun mengeluh infrastruktur jalan produksi kebun sawit Pinang Tinggi, kondisi jalan berlobang-lobang dan rusak parah sehingga menghambat arus lalu lintas yang mana mobil truk bermuatan buah sawit, jalan menuju pabrik pengolahan buah sawit sangat sulit dilalui arus badan jalan berlobang-lobang, apalagi di musim penghujan saat ini kata Saman.
Bupati Mahir mengatakan infrastruktur jalan produksi daerah perkebunan PTP. VI Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi yang rusak dikeluhkan warga masyarakat khusunya petani sawit hasil panennya dikirim ke pabrik pengolahan agak terhambat.
Akibat arus infrastruktur jalan rusak, Bupati Mahir menambahkan hal ini sudah disampaikan kepada pihak PTP. VI Pinang Tinggi karena jalan ini jalan produksi kebun sawit PTP. VI Pinang Tinggi ini merupakan tanggung jawab pihak PTP. VI ini sudah disepakati. Bupati Mahir menambahkan adapun kerusakan infrastruktur jalan Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi. Umur jalan baru satu tahun kondisi jalan sudah rusak. Ini akibat mobil truk yang bermuatan melebihi tonase, beban melebihi kapasitas. Bupati Mahir berharap berbagai pihak menjaga arus infrastruktur jalan ini kepada pihak Kepolisian dibantu warga masyarakat – dapat bekerjasama menjaga dan mengawasi pengguna inftrastruktur jalan khususnya mobil truk yang bermuatan, pihak Kepolisian dibantu warga masyarakat menegur sopir truk yang muatannya melebihi tonase. Menegur muatan bila berlebihan harus sesuai dengan maksimum.
Bila hal ini berjalan sama-sama menjaga dan memelihara sudah barang tentu infrastruktur jalan produksi kebun sawit PTP. VI Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi terjaga bahkan dengan adanya kerjasama ini infrastruktur jalan provinsi turut terjaga, tidak lagi setiap tahun harus perbaikan jalan. Terciptanya semua ini perlu kerjasama berbagai pihak. Jalan provinsi tanggung jawab Pemerintah Provinsi. Pekerjaan jalan provinsi dikerjakan Dinas PU Kimpraswil Provinsi Jambi, infrastruktur jalan ini milik kita yang harus kita jaga bersama, bila sudah terjaga otomatis hasil tani kita berjalan dengan lancar – ekonomi rumah tangga membaik pengangguran berkurang anak sekolah tidak terhambat. Bila hal ini berjalan dengan baik sudah barang tentu kabupaten-kabupaten lainnya akan mencontoh keberhasilan warga masyarakat Pinang Tinggi Kecamatan Sungai Bahar Kabupaten Muaro Jambi (NST).