1. 2.

11 Agustus 2009

Korpri Berikan Bantuan Pendidikan Bagi Golongan I Dan Ii

KARAWANG - Sebagai salah satu bentuk kepedulian kepada anggotanya, Dewan Pengurus Kabupaten (DPK) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Karawang memberikan bantuan pendidikan kepada anggota golongan I dan II. Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Karawang, Drs. H. Dadang S. Muchtar selaku penasihat Korpri saat apel pagi di Plaza Pemda Karawang, Senin (3/8).
Bupati Dadang S. Muchtar dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa dirinya sangat mengapreasiasi terhadap upaya Korpri Kabupaten Karawang untuk ikut meringankan beban para anggotanya. “Hal ini menunjukkan adanya kepedulian dari Korpri untuk mensejahterakan anggotanya,” ujarnya.
Oleh karena itu, Bupati selaku penasihat Korpri mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Korpri Kabupaten Karawang yang telah memberikan bantuan pendidikan kepada para anggotanya. “Semoga ke depan, program seperti ini juga dapat dilaksanakan untuk seluruh anggota Kopri, tidak hanya golongan I dan II saja,” imbuhnya.
Sekretaris Korpri Kabupaten Karawang, Drs. Akhmad Hidayat menjelaskan kegiatan ini merupakan salah satu program kerja DPK Korpri Kabupaten Karwang sebagai upaya meningkatkan kepedulian Korpri terhadap anggotanya. “Adapun tujuannya adalah dalam rangka meringankan beban anggota Korpri, terutama golongan I dan II,” jelasnya.
Akhmad menambahkan bahwa sasaran kegiatan ini adalah para anggota Korpri golongan I dan II yang memiliki anak melanjutkan sekolah ke jenjang pendidikan SLTP dan SLTA. Jumlah anggota yang mendapatkan bantuan aalah sebanyak 110 orang dengan masing-masing mendapatkan bantuan sebesar Rp. 250 ribu. Sumber dana berasal dari Bantuan Hibah APBD Karawang Tahun2009 pada kegiatan bantuan pendidikan,” tambahnya.
Jangan ada proyek fiktif
Di sisi lain, kesempatan apel bersama seluruh PNS di lingkungan Kantor Pemda Karawang juga dimanfaatkan Bupati Dadang S.Muchtar untuk mengingatkan seluruh jajaran PNS untuk tidak melakukan proyek-proyek yang bersifat fiktif. “Pada kesempatan ini saya kembali ingatkan untuk tidak coba melaksanakan proyek-proyek fiktif, dan saya tidak pernah menganjurkan untuk tidak melakukan hal-hal negatif,” ingatnya.
Untuk itu, Bupati menginstruksikan Inspektorat dan Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Karawang untuk melaksanakan fungsi kontrol untuk tertib administrasi keuangan. “Saya titip kepada Inspektorat dan BKD serta kepala unit kerja lainnya untuk Bantu mengontrol tertib administrasi keuangan, karena program-program yang ada sangat banyak,” tambahnya.( A. Jun /Wawan )

Staff Redaksi

Hendrik S (Polda Metro Jaya) (Jaksel) Robin S (Jaktim) Ramdani BE (Jakpus) (Jakut) Biro Bekasi :Sepmi R (Kabiro) , Joni Sitanggang, Binton Juntak, Mustofa, Ringan Simbolon, Haerudin, Herman Sitanggang, Mulayadi TH, Togar S, Banjarnahor, Syafi'i M, Biro Kab.Bogor :(Kabiro) Depok : Radot S, (Kabiro), Karawang : Ade Junaidi (Kabiro), Rihas Purnama YM, Edi Askam, Mustamir, Otong, Wawan, Junaedi, Sopyan Junior, Mumuh MuhamadMursid. Perwkln Jabar: Idris C.Pasaribu (Ka Prwkl), Ungkap M, Deni Ridwan, Parasman. Biro Cimahi : Martunas S. Prwkln Lampung : (Ka.Prwkln) Kab Tanggamus : (Ka.Prwkl), Biro Tanjabbar :Hasbullah, Biro Kab/Kota Siantar : Buhardo Siahaan.Sulselbar : Fadly Syarif